Di TMMD Reguler 115, Dandim 0719/Jepara Ajak Masyarakat Donor Darah, Ini Manfaatnya 

    Di TMMD Reguler 115, Dandim 0719/Jepara Ajak Masyarakat Donor Darah, Ini Manfaatnya 
    Komando Distrik Militer (Kodim) 0719/Jepara mengajak Pedonor Darah Saat Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-115 di Desa Ujungwatu, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Selasa, 11 Oktober 2022.

    JEPARA - Komando Distrik Militer (Kodim) 0719/Jepara mengajak pedonor darah saat pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-115 di Desa Ujungwatu, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Selasa, 11 Oktober 2022.

    Komandan Distrik Militer (Dandim) Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq, S.IP., selaku Dansatgas TMMD Reguler 115 Kodim 0719/Jepara mengatakan, kegiatan donor darah itu diikuti oleh anggota TNI dan juga masyarakat.

    "Kegiatan ini merupakan bagian dari program non fisik yang dilakukan dalam TMMD Reguler 115 Kodim 0719/Jepara di Desa Ujungwatu, " kata Letkol Inf M. Husnur Rofiq dalam keterangan saat di konfirmasi awak media.

    Pimpinan prajurit TNI Tertinggi di jajaran Kodim 0719/Jepara menambahkan bahwa kegiatan donor darah tersebut berlangsung hingga bulan September mendatang.

    Dalam pelaksanaan donor darah itu, Dandim mengatakan, Kodim 0719/Jepara dengan menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jepara.

    Dia menjelaskan, bahwa seluruh kantong darah yang terkumpul nantinya akan didistribusikan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jepara.

    Melalui kegiatan tersebut, Dandim 0719/Jepara ingin mengajak masyarakat untuk tidak ragu mendonorkan darahnya. Disamping membantu sesama, donor darah juga menyehatkan bagi tubuh.

    “Dari hal yang kecil dari tubuh kita ini ternyata bisa bermanfaat dan bahkan berguna bagi orang lain. Dari sini bisa mengambil hikmah bahwa kepedulian kita ternyata bisa menyelamatkan nyawa orang lain, ” pungkas Dandim.

    Jurnalis        : JIS Agung 

    jepara jateng tmmd reg 115
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Warga Antusias Menyaksikan Pembukaan TMMD...

    Artikel Berikutnya

    TMMD Reguler Ke-115, Dandim 0719/Jepara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan

    Ikuti Kami